Home » HEADLINE » Bid Propam Polda Kep. Babel Lakukan Gaktiblin di Polres Belitung Timur

Bid Propam Polda Kep. Babel Lakukan Gaktiblin di Polres Belitung Timur

Polres Belitung Timur, Hubungan Masyarakat – Manggar, Kasubdit Provost Bid Propam Polda Kep. Bangka Belitung Kompol M. Riduan beserta jajarannya melaksanakan Giat Gaktiblin ke Polres Belitung Timur, Rabu(07/05/2025).

Mengawali kunjungan kerja ke Polres Belitung Timur Kasubdit Provost Polda Kep. Bangka Belitung langsung mengambil apel personil Polres Belitung Timur yang diikuti oleh seluruh Personil Polres Belitung Timur.

Dalam arahannya Kasubdit Provost mengatakan,”Kegiatan gaktiblin yang kami lakukan ini merupakan kegiatan rutin guna menekan angka pelanggaran personel dan mengawasi tingkah laku personel.”

Setelah selesai mengambil apel, Kasubdit Provost Polda Kep. Babel beserta tim langsung mengecek sikap tampang maupun kelengkapan administrasi perorangan personil Polres Belitung Timur baik perwira maupun Bintara mulai dari KTP, KTA, SIM, Surat Ijin Senpi, Handphone Personel dan kelengkapan lainnya.

Dalam kunjungan ke Polres Belitung Timur, Bid Propam juga melakukan cek urine secara acak bagi personil Polres Belitung Timur.

Kasubdit Provost Bid Propam Polda Kep. Bangka Belitung Kompol M. Riduan kepada awak media mengatakan “hari ini kami dari subdit Provost datang ke Polres Belitung Timur melaksanakan giat gaktiblin untuk mengecek Kesiapsiagaan anggota baik dari sikap tampang dan administrasi yang dimiliki anggota baik KTP, KTA, SIM,

Surat Ijin Senpi, handphone Personel dan kelengkapan lainnya serta pengecekan urine personil Polres Belitung Timur dan alhamdulillah dari hasil pemeriksaan urine tidak ada ditemukan anggota Polres Belitung Timur yang terindikasi penyalahgunaan narkoba maupun pelanggaran lainnya”

Kami harap dengan adanya kegiatan gaktiblin ini dapat meningkatkan kedisiplinan personel dan menekan angka pelanggaran yang dilakukan personel. Tutup Kompol Riduan