Polres Belitung Timur, Hubungan Masyarakat – Manggar, Upaya menggali dan menampung segala keluh kesah masyarakat di Kecamatan Manggar Kabupaten Belitung Timur, khususnya Desa Lalang, Kapolsek Manggar IPTU Maman Sulisman, SH beserta jajaran menggelar kegiatan ngobrol bareng masyarakat.
Kegiatan yang tertuang dalam ngopi bersama masyarakat “Jumat Curhat” di laksanakan di warkop Pak Amsa Dusun Sawah Desa Lalang Kecamatan Manggar, Jumat (13/1/2023).
Hadir dalam ngopi bareng masyarakat tersebut yakni, Kades Lalang Muhammad, Ketua BPD Desa Lalang Safarudin, Tokoh agama Desa Lalang, Perangkat Desa Lalang, Personil Polsek Manggar, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan masyarakat Desa Lalang.
“Beberapa hal yang dibicarakan tentang kamtibmas diantaranya yaitu, edukasi pemuda yang sering berkumpul-berkumpul, agar tidak mengkonsumsi miras dan obat terlarang di kawasan pantai Nyiur Melambai pada malam hari, karena Desa Lalang banyaknya pantai dan pondok-pondok tidak berhuni,” ungkap Kapolsek Manggar IPTU Maman Sulisman, SH.
Selain itu, edukasi bersama pihak desa, dan sosialisasi masih ditemukannya anak-anak sekolah SMP yang bolos sekolah. “Dan nongkrong di pantai nyiur melambai dan di daerah toko-toko pasar. Kenakalan remaja yang perlu peran dari org tua,” tutur Kapolsek Manggar.
“Masih adanya permasalah pertambangan ilegal yang ada di Desa lalang, karena domain wilayah Beltim daerah tambang,” lanjut IPTU Maman Sulisman, SH.
“Karena itu, pihak desa mengharapkan kegiatan jum’at curhat dan jumat bersih dapat berkelanjutan. karena salah satu bentuk sinergi polri dengan pemerintah dan masyarakat terus dapat terjalin,” tutup Kapolsek Manggar