Polres Beltim_ Bertempat di Warung Kopi Ayung Manggar (warkop), jalan Pasar Lipat Kajang Manggar. Polres Belitung Timur yang di hadiri langsung oleh Kapolres Belitung Timur AKBP Jojo Sutarjo, SIK, M.H gelar acara penerimaan dana hibah yang bersumber dari biaya operasional bisnis (BOB) BRI, Kamis (27/02/2020).
Acara yang juga dihadiri langsung oleh Bapak Edi Yudiarta Candra Wiana, SH sebagai pimpinan cabang tanjung pandan, Bapak David Saputra, SH sebagai pimpinan cabang pembantu, Bapak Mirza sebagai AMBM (asisten manager bisnis mikro), Kepala Kantor BRI Cabang Manggar dan stafnya dan dihadiri para Pejabat Utama Perwira Polres Beltim dan beberapa fungsi Staf.
Dana yang di serahkan langsung oleh Bapak Edi Yudiarta Candra Wiana, SH kepada Kapolres Beltim sebesar Rp. 82. 600.000 ,- yang diperuntukkan untuk pembangunan parkir dan rehab atap parkir Polres Beltim. Kapolres Beltim mengucapkan terima kasih atas bantuan dana hibah ini, semoga bermanfaat baik untuk kami di Kesatuan Institusi Polres Beltim dan yang pasti untuk peningkatan mutu pelayanan kepada masyarakat.
Kepala Cabang BRI Manggar, David Saputra, SH disela sela kegiatan tersebut dirinya mengatakan Dengan pemberian dana hibah yang bersumber dari BOB BRI adalah bentuk ‘Sinergitas’ antara BRI dengan Polres Beltim. “Dengan pemberian BOB ini semoga dapat dirasakan semua manfaatnya dan Polres Beltim akan dapat lebih meningkatkan pelayanan kepada publik”, jelasnya. dv/syt/nnd